Bupati Natuna Wan Siswandi: Kondisi Keuangan Pemkab Natuna Menurun Tak Bisa Penuhi Usulan KPU dan Banwaslu

Bupati Natuna Wan Siswandi bersama Ketua KPU Natuna tandatangan berita acara dana ibah KPU

Kupasonline.com, Natuna-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Natuna menerima dana hibah sebesar Rp16 miliar dari Pemerintah Kabupaten Natuna untuk mendukung penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan diselenggarakan pada tahun 2024.

Penyerahan ini ditandai dengan penandatanganan nota kesepakatan hibah dengan KPU dan Bawaslu yang dilakukan oleh Bupati Natuna, Wan Siswandi, Ketua KPU Natuna, Kusnaidi dan Ketua Bawaslu Natuna, Siswandi di Kantor Bupati Natuna, Senin (23/10/2023)

Bupati Natuna Wan Siswandi dalam sambutanya mengatakan, bahwa anggaran untuk penyelenggaran Pilkada memang dibebankan kepada daerah.

Hal ini kata dia, sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia. Dimana Pemerintah daerah wajib mensupport Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) kabupaten.

“Kita menindaklanjuti beberapa pertemuan sebelumnya mengenai anggaran Pilkada 2024, ini memang sudah menjadi kewajiban daerah,” kata Wan Siswandi.

Pada kesempatan itu, ia juga menjelaskan bahwa keuangan Pemda Natuna tidak sama dengan beberapa tahun lalu. Beberapa tahun belakangan ini, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Natuna terus mengalami penurunan.

Wan Siswandi menjelaskan, dengan kondisi keuangan tersebut, Siswandi mengatakan, pastinya sangat berimbas kepada anggaran dana hibah yang diterima KPU dan Bawaslu Natuna.

“Alhamdulillah ini sudah klir kita laksanakan, sehabis ini danannya langsung dialokasikan,” jelas Wan Siswandi.

.Kata Wan Siswandi, namun demikian ia berharap maklum dari KPU dan Bawaslu Natuna karena anggaran yang dihibahkan untuk Pemilu 2024 ini tidak bisa diberikan sepenuhnya sesuai dengan usulan yang sudah disampaikan kepada pemerintah.

“Karena dana kita terbatas tahun ini. Mudah-mudahan ini bisa mencukupi meskipun jumlahnya kurang dari usulan,” kata Wan Siswandi..

‘’Kita berharap pelaksanaan Pemilu 2024 dapat berlangsung aman dan lancar sesuai harapan bersama,’’harapan Wan Siswandi.

Sementara itu, Ketua KPU Natuna Kusnaidi, menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pemda dan Tim anggaran daerah atas dukungannya untuk pelaksanaan Pilkada tahun 2024.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *